Liputan Festival Tegalboto Hari Kelima

Kemeriahan acara Festival Tegalboto masih berlangsung, meskipun sudah menginjak hari kelima, masih banyak acara yang menyenangkan untuk diikuti. ini dia rangkuman acara yang berlangsung di festival Tegalboto 2013 "UNEJ Membangun Negeri" .

Pukul 08.00 diadakan Lomba mengupas singkong antar mahasiswa dan fungsionaris mahasiswa di Gedung KAUJE Universitas Jember, acara yang diadakan oleh LIPI UNEJ ini bertujuan untuk semakin memperkenalkan singkong sebagai alternatif makanan pengganti. acara kemudian dilanjutkan dengan makan besar Nasi goreng beras cerdas yang diikuti oleh peserta lomba mengupas singkong tadi.

Selain lomba mengupas singkong, ada lomba lain yang tak kalah seru yaitu babak final lomba Blog Universitas Jember "Education with IT" bersama Telkomsel, di babak final ini, para finalis dari 3 kategori mempresentasikan blognya di depan dewan juri yang terdiri dari pihak yang berkometen di bidangnya.

Lomba blog unej festival tegalboto
Suasana Presentasi pada babak final lomba blog "Education with IT" Universitas Jember bersama telkomsel

Selanjutnya ada Workshop Proses Pengolahan, Penyangraian dan Penyeduhan Kopi Ala Master yang diadakan untuk memberikan edukasi cara mengolah kopi kepada para pengusaha dan pecinta kopi mulai dari proses penyangraian hingga penyeduhan. baca artikel selengkapnya di sini
Workshop pengolahan, penyangraian dan penyeduhan kopi ala master dalam Festival Tegalboto 2013 sumber foto : unej.ac.id

Acara berikutnya adalah event bernuansa budaya suku Using Banyuwangi yaitu Pameran Foto dan Produk Budaya Using di Gedung Sutardjo pukul 09.00 dan Seminar Budaya Using, Louncing Buku dan Anugerah Budaya di Kantor Pusat/aula di jam yang sama.


Jam 10 pagi, ada lomba dan pameran foto Festival Tegalboto 2013 dengan tema "Kehidupan Kampus, Budaya dan Alam Indonesia", dalam acara ini, ditampilkanlah 50 karya foto terbaik dari hasil seleksi dewan juri di Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa ( PKM ) Universitas Jember.

Beranjak ke malam hari, berpusat di Lapangan Timur Unej, diadakan ajang Gelar Seni Mahasiswa yang kali ini dimeriahkan oleh atraksi seni dari Fakultas Ekonomi, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, Program Studi Sistem Informasi dan Fakultas Pertanian.
gelar seni mahasiswa festival tegalboto
Penampilan UKM Kesenian PSSI UNEJ dalam Festival tegalboto hari kelima
Acara gelar seni mahasiswa ini dimulai pukul 20.00 dan berakhir sekitar pukul 21.30 ditutup oleh penampilan menarik dari UKM PANJALU Fakultas Pertanian Universitas Jember.

Tarian dari UKM Panjalu Fakultas Pertanian di Festival Tegalboto
Itu dia liputan spesial dalam rangkaian acara Festival Tegalboto 2013. jangan lupa, Festival akbar ini masih akan berlangsunh hingga tanggal 10 nanti .

Liputan Festival Tegalboto hari pertama - hari kedua - hari ketiga - hari keempat


Previous
Next Post »